Kunci agar kesuksesan anda tidak berubah menjadi kegagalan dikemudian hari

It's time to think,itulah yang harus anda afirmasikan setiap waktu agar anda maksimal dalam menjalani hidup,kenapa ?
Karena dengan berpikir anda dapat menemukan jawaban-jawaban baru dalam menyelesaikan setiap tantangan yang ada dalam perjalanan anda mencapai kemuliaan.


Saat ini anda akan memperoleh pengertian bahwa ternyata kesuksesan yang anda kejar sekarang ini sekalipun anda telah mencapainya masih bisa menjadi sebuah kegagalan dikemudian hari,karena anda melakukan sesuatu yang menurut anggapan anda baik tetapi pada kenyataannya mengabaikan atau tidak memahami hukum kesuksesan yang sesungguhnya.

Berikut adalah hal-hal yang bisa membuat anda gagal bahkan bisa membuat anda tidak bisa menikmati semua kesuksesan yang telah anda raih,

1.Spiritual yang lemah,
Dari semua kesuksesan,hal paling pertama yang harus dicapai adalah kedewasaan spiritual,tetapi kenyataannya ini paling sering diabaikan.
Banyak orang mengejar kesuksesan semu yang tidak memainkan aturan yang paling dasar ini,mereka menganggap spiritual adalah sebuah kebodohan,oleh karena itu mereka mencari cara-cara yang mereka anggap baik menurut anggapannya sendiri padahal merugikan orang lain,untuk contoh-contohnya saya percaya anda sangat pandai untuk mencarinya sendiri.

2.Kesehatan yang buruk,
untuk apa jika anda kaya,sukses,berjuang dan bekerja keras untuk bisa berhasil tapi ternyata kesehatan anda buruk,anda sakit-sakitan, itu semua tidak akan membuat anda bahagia,bahkan mungkin anda menyesalli semua yang telah anda lakukan.

3.Relasi yang tidak harmonis,
saat ini banyak sekali terdengar tentang perceraian,wah... sepertinya ini hal yang tidak asing lagi,banyak faktor hal ini bisa terjadi,kalau sudah seperti ini apa artinya semua yang telah anda raih,keluarga berantakan,istri dan anak jadi korban.

Dari semua hal diatas tentu sekarang anda bisa mengerti bahwa kesuksesan itu tidak hanya membicarakan soal materi atau uang saja,tapi kesuksesan adalah keseimbangan antara spiritual,kesehatan,relasi dan keuangan yang baik,inilah yang disebut kesuksesan sejati.Setelah ini tentu anda membutuhkan prinsip-prinsip praktis supaya anda tidak mengalami hal-hal diatas sehingga sejak awal ketika anda mulai berniat untuk mengejar kesuksesan anda tetap memperhatikan keseimbangan yang harus dijaga dan berikut prinsip-prinsip logika yang harus dipatuhi:

1.Jaga pola makan yang sehat
2.Olahraga dan latihan tubuh yang teratur
3.Tidak melanggar 5(lima) pantangan,ini adalah rahasia yang sesungguhnya yang akan menjadikan anda menjadi pribadi yang besar,berikut 5 pantangan yang tidak boleh dilakukan :
-berjudi
-minuman keras
-obat-obatan terlarang
-zinah
-mencuri

Kesimpulannya hendaklah anda mengerti arti kesuksesan yang sesungguhnya,dan jagalah keseimbangan itu sejak pertama kali anda berniat untuk menjadi orang sukses,supaya anda tidak menyesal dikemudian hari jika kesuksesan yang anda raih ternyata bisa berubah menjadi kegagalan besar.
Ingatlah kata-kata ini,"yang benar adalah kegagalan menjadi kesuksesan bukan kesuksesan menjadi kegagalan".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar